Instrumental Pertama “Indonesia Raya”
Museum Lokananta. Tahukah Anda bahwa rekaman teks Proklamasi Kemerdekaan Indonesia bukanlah rekaman langsung? Presiden Soekarno membuat rekaman dengan membacanya ulang di RRI Studio Jakarta pada tahun 1951. Kemudian rekaman tersebut dikirim ke Lokananta di Surakarta untuk diperbanyak dan diedarkan ke seluruh Indonesia. Sampai saat ini dokumen tersebut tersimpan aman di Lokananta. Selain itu, Anda juga bisa menikmati instrumental pertama “Indonesia Raya” karya komposer Belanda, Jos Cleber versi tiga bait di sana.